Sarasehan Pengarus Utamaan Lanjut Usia: Menuju DIY yang Ramah & Sejahtera

Senin, 9 Desember 2019, mengikuti Sarasehan Pengarus Utamaan Lanjut Usia Menuju DIY Yang Ramah & Sejahtera di Lt. 2 Gedung Banggar DPRD DIY. Hadir sebagai pembicara Dr. dr. Probosuseno, SPPD, K. Ger, FINASIM, SE, Dosen UGM & Dokter di RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta. Pembicara yang lain Ibu Suryantinah, Penggerak PKK DIY. Kedua pembicara menyampaikan pemikiran yang sangat gemilang tentang pendekatan persuasi & kebijakan yang yang dapat dilakukan Pemda DIY terkait dengan harapan hidup Lansia yang tinggi di DIY dengan rata-rata umur mencapai 70 tahun. Sarasehan dibuka oleh Ketua DPRD DIY diikuti oleh seluruh anggota Dewan, Pimpinan Lembaga Pemerintah & Sivil Society di DIY.

Kami mendapat kesempatan menyampaikan perspektif dalam pelayanan Lansia Waria & ODHA di Shelter Kebaya dengan menyampaikan beberapa aspek keterlantaran & keterisolasian pada saat mereka memasuki usia lansia & masuk perawatan inap & jalan di rumah sakit. UU No. 13 1998 jelas mengamanatkan kesejahteraan lansia agar di usia tersebut mereka tetap diberdayakan searah amanat & cita-cita Proklamasi Kemerdekaan RI yang tertuang dalam Pembukaan UUD 1945.

Bagikan post ini :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *